Resep Bakwan Jagung
Bakwan Jagung (Pelas) adalah lauk pauk Tradisional, namun soal rasa tidak perlu diragukan hampir semua warung umum di jawa selalu ada Bakwan ini. Bisa digunakan lauk untuk makan maupun dijual dengan macam-macam gorengan. Berikut bahan dan cara pembuatan Bakwan yang enak :Bahan Bakwan Jaugung
- 3 bonggol Jagung manis
- 10 sdm tepung terigu (sampai tdk trlalu encer)
- 2 batang daun bawang
- 1 sdt garam (sesuai selera)
- 1 sdt kaldu bubuk (boleh skip)
- 1 butir telur
- Bumbu halus :
- 6 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 10 buah cabai rawit hijau
- 5 buah cabai keriting merah
Cara Membuat Bakwan Jagung
- Sisir jagung, kemudian haluskan (tp jangan terlalu halus, bisa sebagian d blender halus dan yg sebagian biarkan utuh) Lebih baik atur sesuai selera, karena ada yang suka dengan jagung yang halur, ada juga sebagian orang yang tidak terlalu suka dengan jagung yang kehalusan.
- Tambahkan bumbu halus, garam, kaldu bubuk, tepung terigu, telur dan irisan daun bawang ke dlm adonan jagung, aduk rata
- Goreng dlm minyak yg sudah panas hingga matang (golden brown)
- Tiriskan, dan siap disajikan
Bagaimana simpel bukan? bahan yang mudah didapatkan dan cara pembuatan yang relatif mudah, Bakwan enak siap disantap. Silahkan dicoba bunda, jangan lupa Share.